Webinar Nasional dengan mengangkat Topik “Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) untuk Mendukung Infrastruktur Kawasan”. Webinar Nasional ini dilaksanakan oleh Fakultas Teknik Universitas Tompotika Luwuk Kabupaten Banggai melalui virtual vidio conference yang diikuti oleh berbagai stakeholder terdiri dari 764 akun/ yang terkait langsung dengan Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) termasuk Dinas Cipta Karya dan Sumber Daya Air Provinsi Sulawesi Tengah yang membidangi dan menangani Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) Provinsi Sulawesi Tengah. Kegiatan tersebut bekerjasama dengan Kementerian PUPR, Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah, Universitas Gajah Mada, Universitas Tadulako Palu, Universitas Tompotika Luwuk Banggai dan Ikatan Ahli Teknik Penyehatan dan Teknik Lingkungan Indonesia (IATPI). Kepala Dinas Cipta Karya dan Sumber Daya Air Provinsi Sulawesi Tengah yang juga selaku Ketua IATPI berkesempatan memberikan sambutan dalam acara tersebut terkait Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) untuk Mendukung Infrastruktur Kawasan Provinsi Sulawesi Tengah.
Tinggalkan Balasan