DINAS CIPTA KARYA DAN SUMBER DAYA AIR PROVINSI SULAWESI TENGAH MENYELENGGARAKAN PENGUATAN KELEMBAGAAN PPIDP

Senin 15 Agustus 2022, Dinas Cipta Karya dan Sumber Daya Air Provinsi Sulawesi Tengah menyelenggarakan Penguatan Kelembagaan Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi Pelaksana (PPIDP). Acara tersebut dilaksanakan di Aula Lantai 1 Dinas Cipta Karya dan Sumber Daya Air Provinsi Sulawesi Tengah yang diikuti oleh para Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi Pelaksana, Petugas Layanan Informasi dan Kontributor PPIDP di Lingkungan Dinas Cipta Karya dan Sumber Daya Air Provinsi Sulawesi Tengah.

Acara tersebut dibuka oleh Plt. Kepala Dinas Cipta Karya dan Sumber Daya Air Provinsi Sulawesi Tengah, Dr. Andi Ruly Djanggola, SE, M.Si. Dalam sambutannya disampaikan bahwa  untuk dapat lebih meningkatkan pelayanan dan pengelolaan informasi publik serta diharapkan para Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi Pelaksana Dinas Cipta Karya dan Sumber Daya Air Provinsi Sulawesi Tengah dapat memahami dan melaksanakan tugas dan fungsinya sesuai dengan ketentuan dalam Undang-Undang KIP dan peraturan terkait lainnya.

Dalam acara  tersebut menghadirkan nara sumber dari Dinas Komunikasi , Informatika, Persandian dan Statistik Provinsi Sulawesi Tengah selaku PPID Utama yaitu Kepala Bidang Informasi dan Komunikasi Publik, Hasim R, S.Kom, M.Si dengan judul Materi Tata Kelola Layanan Informasi Publik.

Dengan adanya penguatan kelembagaan ini diharapkan dapat meningkatkan pemahaman mengenai keterbukaan informasi publik pada PPID Pelaksana, sehingga dapat mewujudkan pelayanan informasi publik dengan lebih baik untuk menunjang kemajuan Provinsi Sulawesi Tengah.

Kontributor PPID Cikasda: Dimas Budi Santoso

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *